Selasa, 26 Februari 2013

Celoteh Anak : Bukan Bau


Rayhan sangat susah diajak mandi, apalagi keramas. Mama tidak perlu lagi repot-repot untuk olah raga setiap pagi * ini sih, memang dasarnya Mama nggak suka olah raga :D* karena energi sudah terkuras habis, untuk mengejar Rayhan setiap kali akan mandi. Apalagi jika mendengar kata keramas.

Sebenarnya alasannya hanya satu, Rayhan sangat tidak suka keramas. Bukan karena dia takut air. Tapi sering kali, matanya kelilipan dan kemasukan busa shampoo, setiap kali keramas. Hal itu, paling tidak disukai oleh Rayhan.

Tapi salah satu siasatnya adalah dengan membelikan shampoo yang aromanya Rayhan suka. Seperti sekarang, Rayhan memakai Shampoo dengan aroma perment karet. Walau masih susah diajak keramas, tapi jika dibanding dulu, sekarang sedikit lebih gampang, karena Rayhan suka aroma shampoonya. 

Pada saat sedang mandi, Mama mengomentari aroma shampoo barunya Rayhan

Mama : "Bau shampoonya enak bangat yah Rayhan."

Rayhan : " Mama salah ngomong tuh."

Mama : " Loh kenapa ?" bertanya dengan nada keheranan

Rayhan : "Bukan Bau Mama, tapi Wangi."

Rayhan : "Wangi shampoonya enak, begitu Mama."

Mama : " Oh iyah, wangi yah. Bukan Bau."

Rayhan mengkoreksi kesalahan Mamanya dengan ekspresi yang sangat serius. 


-gambar from mbah google-